"Para pembalap simulator menggunakan Porsche 992 Cup. Bersaing menaklukkan Semanggi Interchange Street Circuit yang memiliki panjang lintasan mencapai 4.4 KM dengan 16 tikungan. Rute yang dilalui antara lain SCBD, Sudirman, Gatot Subroto, hingga Widya Chandra. Total hadiah mencapai puluhan juta rupiah," ujar Bamsoet usai membuka P1 Independence Day Sim Racing, di Blackstone Garage, Hang Jebat, Kebayoran Baru, Jakarta, Sabtu (10/8/2024).
Ketua DPR ke-20 dan Ketua Komisi III DPR ke-7 bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, trend perkembangan digital motorsport di dunia terus melaju kencang. Bahkan Fédération Internationale de l'Automobile/FIA (Federasi Otomotif Dunia) telah telah memasukkannya dalam salah satu cabang FIA, dan telah disertifikasi oleh federasi pada 2018.
Pada 2019, FIA untuk pertama kalinya menyelenggarakan kompetisi digital motorsport (2019 FIA Motorsport Games). Diikuti 166 atlet dari 49 organisasi anggota FIA. Tim Rusia menjadi juara umum dengan satu medali emas, dan tiga medali perunggu.
"Keterwakilan Indonesia di FIA diwakili IMI. Kehadiran event balap seperti P1 Independence Day Sim Racing turut berkontribusi mengasah kemampuan balap simulator, sehingga bisa menghasilkan atlet balap simulator yang handal dan kelak bisa mewakili Indonesia di kancah balap simulator internasional," jelas Bamsoet.
Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI (Ormas Pendiri Partai Golkar) dan Kepala Badan Polhukam Kadin Indonesia ini menerangkan, kontribusi ekonomi dari industri balap simulator secara global terus meningkat. Terutama karena pertumbuhan pesat dalam teknologi, esports, dan adopsi yang meluas oleh konsumen dan industri otomotif.
"Nilai pasar global industri balap simulator yang mencakup perangkat keras (setir, pedal, kursi balap), perangkat lunak (game dan simulator), serta konten dan layanan terkait lainnya, diproyeksikan mencapai antara US$6 miliar hingga US$10 miliar dalam beberapa tahun ke depan. Hal ini mencerminkan kontribusi langsung dari penjualan perangkat keras, perangkat lunak, dan langganan layanan," pungkas Bamsoet. ****